Berjuang dengan Terlibat: Catatan Pemilu 2024

Berjuang dengan Terlibat: Catatan Pemilu 2024
Dok.Pribadi

Jika kita mengenal lawan dan mengenal diri kita sendiri, kita tidak akan pernah takut akan HASIL dari seratus bahkan seribu Pertempuran. L.T

--------------------------------------------------

Menjadi bagian dari Tim Pemenang Nasional Ganjar Mahfud adalah suatu kebanggaan bagi saya. Bukan karena bertemu orang-orang hebat, tapi karena saya yakin telah memilih pasangan yang tepat yang telah melalui proses, punya pengalaman, integritas dan tentunya berpegang teguh pada prinsip; Takut pada Tuhan, Taat pada Hukum dan Setia pada Rakyat. 

Mereka adalah pasangan serasi yang utuh memadukan jiwa Nasionalis dan Religius; pasangan yang sama-sama lahir dari rahim aktivis dan keluarga sederhana. Mereka bukan saja putra terbaik Jawa Tengah dan Madura, tapi putra terbaik Bangsa Indonesia. 

Menjadi bagian dari perjuangan mereka dan jutaan rakyat Indonesia yang menaruh harapan pada pundak kedua orang baik ini adalah kehormatan bagi saya dan tentu kebanggaan bagi Tim.

Dalam beberapa kesempatan, saya merasa istimewa karena dipercaya memandu acara para relawan yang turut menghadirkan pak Ganjar dan Mahfud, memandu acara Kampanye Nasional "Harapan Jutaan Rakyat Ganjar Mahfud" di hadapan puluhan ribu orang, memandu acara Rapat Koordinasi Nasional se-pulau Jawa dihadapan pimpinan Partai bahkan di hadapan Presiden Kelima RI. 

Bagi saya, tim kami adalah keluarga dengan energi yang luar biasa. Satu dalam perjuangan; berpikir, turun ke akar rumput, berpanas-panasan, kehujanan, bertemu relawan hingga turun ke basis lawan, berpindah dari satu kota ke kota yang lain adalah cara kami menjaga dan memenangkan demokrasi. 

Ini adalah cara kami menjaga roh demokrasi, agar Indonesia bebas dari politik dinasti, politik identitas, politik yang mengatasnamakan negara untuk kepentingan sekelompok orang, politik yang menghalalkan segala cara untuk mencapai kekuasaan. 

Ya, karena kita tidak bisa hanya menunggu orang lain atau waktu tertentu untuk membawa perubahan. Kita sendiri harus menjadi agen untuk memperjuangkan perubahan yang kita harapkan. Sederhananya, "untuk mengubah sistem, masuklah dalam sistem,". Terlibat dalam perjuangan bersama tim adalah cara saya mewujudkan itu, mewujudkan perubahan.

Berjuang dengan Terlibat: Catatan Pemilu 2024
Dok. Pribadi

Pada akhirnya, ini bukan hanya tentang Ganjar & Mahfud, tentang kalah atau menang, tentang pencitraan dan gimik, bukan tentang hitungan quick count dan persentasinya. Ini tentang mimpi dan harapan untuk setia menjaga cita-cita tentang Indonesia Raya. Cita-cita tentang Sabang sampai Merauke yang dengan bangga kita sebut Rumah, tanpa merasa asing ataupun tersisih di dalamnya. 

Terima kasih untuk mereka yang masih setia menjaga dan memperjuangkan roh demokrasi, untuk orang-orang baik yang telah berjuang dan memilih Ganjar Mahfud. Kita terima Kekalahan, tapi tidak dengan Kecurangan; karena di hati kita Ganjar Mahfud tetaplah Sang Pemenang.

Mamakota, 17 Februari 2024

Postingan Terkait

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Cari Blog Ini